Mozilla Berencana Rilis Ponsel Rp300 Ribuan?

807

Memiliki smartphone dengan banderol harga terjangkau adalah keinginan sebagian pengguna gadget. Meskipun murah, namun performa juga diharapkan unggul dan menawarkan pengalaman penggunaan smartphone terbaik.

Salah satu perusahaan pengembang software browser, Mozilla kabarnya akan menyediakan smartphone murah dengan Firefox OS. Ponsel tersebut dijual dengan harga 15 poundsterling atau hampir Rp300 ribuan.

Firefox OS bisa dikatakan sebagai pemain baru yang akan melawan popularitas Android dan iOS. Data menunjukan bahwa Android membukukan 81 persen pengapalan smartphone di seluruh dunia pada kuartal ketiga 2013.

Dilansir Techradar, Jumat (28/2/2014), tujuan Firefox OS ialah menciptakan ekosistem terbuka, di mana semua aplikasi bisa bekerja di sistem operasi lain dan hampir dapat dijalankan di semua hardware.

Menurut informasi dari Cnet yang dilaporkan Gizmodo, Mozilla berpartner dengan pembuat chip China yang bernama Spreadtrum Communications untuk membawa perangkat ke pasar yang tengah berkembang. “Kami bekerja sama dengan mereka untuk menerobos penghalang USD50 yang sulit,” tutur Mozilla Chief Technology Officer Brendan Eich. (ahl)