Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat kecamatan Grogol resmi ditutup semalam, (6/3/2024) dan kelurahan Grogol masih bertahan sebagai juara umum pada gelaran STQ tingkat Kecamatan.
Rahmadi Ramidin selaku Lurah Gerem Kecamatan Grogol kota Cilegon mengatakan, pihaknya mengapresiasi atas diraihnya Gerem sebagai juara umum. Ramidin mengungkapkan, pihaknya sejak awal sudah memaksimalkan sejumlah kegiatan diwilayahnya untuk agar kelurahan Gerem tetap bertahan sebagai juara umum.
“Salah satu kegiatan yang rutin kami adakan di masyarakat lingkungan Gerem adalah dengan merutinkan pengajian ba’da asar yang kami sebut dengan Ashar mengaji, jadi setiap habis sholat ashar masyarakat Gerem merutinkan pengajian”ungkapnya.
Diketahui, juara umum STQ tingkat kecamatan Gerem tahun 2024 diraih oleh utusan Gerem dengan meraih nilai sebanyak 28, sementara runner-up juara kedua diraih oleh utusan Rawa Arum dengan nilai 27 dan utusan Kota Sari menduduki juara ketiga dengan meraih nilai 17.