Helikopter Bell 429 PK-CAW terguling di landasan Bandara Budiarto, Curug, Kabupaten Tangerang, setelah sempat naik di ketinggian 100 meter. Polisi menyebutkan helikopter itu mengalami gangguan mesin.
“Ini keterangan awalnya saja bahwa baru terbang 100 meter, ada gangguan mesin sedikit pada saat turun itu angin sangat kencang, sehingga terhempas,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus, Senin (13/9/2021).
Yusri memastikan tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut. Pilot dan kopilot selamat dan hanya mengalami luka ringan.
“Selamat hanya luka ringan aja. Sementara ditangani oleh unit kesehatan PPI (Politeknik Penerbangan Indonesia) Curug. Kita pengamanan aja,” jelas Yusri.
Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Imanuddin menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.25 WIB pagi tadi. Heli yang diawaki oleh pilot dan kopilot hendak terbang.
“Jadi dia mau terbang, kemudian kena angin sehingga gagal terbang, langsung kebalik,” jelas Iman, Senin (13/9/2021).
Helikopter itu diketahui terguling di ujung landasan Bandara Budiarto Curug. (Source: Detik)