PT Chandra Asri Petro Chemical sebuah perusahaan Petrokimia yang berlokasi di Ciwandan kota Cilegon keberadaanya seringkali dikeluhkan warga, pasalnya perusahaan penghasil bijih plastik itu seringkali mengeluarkan kepulan asap hitam yang dikeluarkan melalui cerobong asap yang membuat warga sekitar merasa khawatir dan berdampak kepada kesehatan warga .
Kepulan asap pekat yang sering keluar dari mulut cerobong asap PT Chandra Asri itu tak pelak dirasakan langsung oleh warga yang tempat tinggalnya berada dibelakang perusahaan, menurut penuturan warga sekitar, cerobong asap milik PT Chandra Asri seringkali memuntahkan percikan debu yang mengakibatkan tubuh yang terkena menjadi gatal .
Seperti yang dikatakan Haji Holil, warga kampung Pangabuan kelurahan Gunung Sugih kota Cilegon, dirinya menilai PT Chandra Asri dalam waktu tertentu seringkali mencemari lingkungan dan dalam waktu tertentu pula dari cerobong asap perusahaan tersebut seringkali mengeluarkan semburan asap hitam pekat yang membuat udara sekitar menjadi kotor.
“PT Chandra Asri setahu kami yang tinggal dibelakang perusahaan ini seringkali melakukan pencemaran udara dan lingkungan, pengelolaan limbah yang tidak sesuai prosedur dan pencemaran udara yang kami rasakan berupa percikan debu yang membuat badan menjadi gatal dan berbau”ujar Holil.
(Zaki/Hendra)