Dibanderol Dengan Harga Rp1.699.000. Nokia X2 Dual SIM Sudah hadir di Indonesia

4439

nokiaHari ini Microsoft Devices mengumumkan hadirnya Nokia X2 Dual SIM, anggota terbaru dari rangkaian smartphone Nokia X.

Siaran pers Microsoft yang diterima ANTARA News di Jakarta, Kamis, menyebutkan, Nokia X2 menghadirkan banyak perbaruan spesifikasi dan ragam layanan popular Microsoft dengan harga yang terjangkau.

“Nokia X2 didesain untuk menghubungkan satu miliar pengguna berikutnya pada koneksi Internet mobile dan layanan cloud, dengan harga yang terjangkau,” kata Presiden Direktur Microsoft Device Indonesia William Hamilton-Whyte.

“Melanjutkan respon positif masyarakat Indonesia terhadap rangkaian produk Nokia X, kami dengan bangga menghadirkan yang terbaru dengan desain yang menawan dan harga yang terjangkau, Nokia X2,” kata dia.

Seperti rangkaian produk Nokia X lainnya, Nokia X2 menghadirkan akses pada dunia aplikasi Android, layanan populer dari Microsoft dan memungkinkan pengguna berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya menggunakan fitur Fastlane.

Melalui perbaruan software, Nokia X2 juga menghadirkan beragam fitur dan tampilan baru.

William mengatakan pengguna bisa melakukan pengaturan untuk tampilanwallpaper pada Lock Screen, StartScreen, Fastlane, maupun App List.

App List merupakan halaman baru yang ditambahkan pada Nokia X2. Terinspirasi dari desain Lumia, pengguna Nokia X2 kini dapat melihat koleksi aplikasinya dan mencari aplikasi yang diinginkan dengan lebih mudah melalui tampilan App List.

Tampilan Lock Screen pun dilengkapi dengan widget untuk menjadikannya lebih personal.

Pengguna juga dapat mengkustomisasi halaman Lock Screen untuk menambahkan jumlah widget yang ingin ditampilkan.

Dengan melakukan berbagai gestur, ia menjelaskan, pengguna dapat mengakses berbagai macam informasi dengan lebih cepat yakni; geser kebawah untuk membuka notifikasi, geser ke atas untuk membuka nomor PIN, geser ke kiri untuk mengakses kamera, geser ke kanan untuk mengakses widget dan control MixRadio dapat dilaksanakan langsung dari Lock Screen.

Sementara fitur lainnya adalah adanya interactive banner yang akan muncul sebagai notifikasi. Pengguna dapat menghilangkan notifikasi dengan menggeserinteractive banner ke kiri maupun kanan.

“Pengguna juga dapat menolak panggilan telepon dengan langsung mengirimkan SMS, melalui tampilan telepon yang baru,” ujar William.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, pengguna Nokia X2 dapat menggunakan fitur baru pada kamera untuk mengambil gambar dengan lebih mudah dan menarik.

“Fitur Smartmode memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar obyek yang bergerak cepat dan menghasilkan gambar yang berseri,” jelasnya.

Pengguna juga memiliki pilihan untuk menyimpan gambar dalam bentuk Action Shot yang menggabungkan urutan gambar dalam satu foto, Best Shot yang memilih gambar terbaikataupun Motion Blur yang fokus pada gambar bergerak dan latar belakang yang blur.

Dia menambahkan, pada saat pengguna menyalakan Nokia X2 untuk pertama kali, mereka dapat melakukan Sign In menggunakan akun Outlook.com untuk sinkronisasi kontak dan kalendar.

Nokia X2 juga sudah dilengkapi dengan OneNote 2010 yang tersinkronisiasi dengan OneDrive.

Nokia X2 memiliki layar 4.3 inchi ClearBlack, kamera belakang 5 MP denganauto-fokus dan flash, serta kamera depan VGA.

Sementara prosesornya Qualcomm® Snapdragon™200 dual core 1.2Ghz CPU dan 1GB RAM menjadikan proses berganti aplikasi menjadi lebih lancar.

Desain Nokia X2 hadir dengan tampilan monobody dan cover belakang yang dapat diganti, tampak bersinar dari dalam dengan beragam pilihan warna oranye cerah, hijau dan hitam,kuning cerah, putih dan abu-abu.

Nokia X2 Dual SIM mulai tersedia di Indonesia melalui Nokia Store dan gerai mitra kerjasama Microsoft Devices pada 12 September 2014 dengan harga resmi Rp1.699.000.