Pekan Raya Jakarta (PRJ) Monas akan dibuka untuk masyarakat Ibu kota hari ini. Masyarakat Jakarta dapat masuk secara gratis sambil berbelanja dan bermain bersama keluarga.
PRJ ini akan dibuka secara umum sekitar pukul 14.00 WIB siang ini, Selasa (10/6/2014) di sekitar Tugu Monas, Jakarta Pusat. Pada pukul 16.00 WIB, Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok) akan membuka secara resmi hajatan tahunan warga Jakarta ini.
Hingga pukul 11.30 WIB di sekitar area Monas, telah berdiri ratusan stand berwarna putih dengan kubah stand yang mengerucut ke atas. 3 Buah panggung tengah dipersiapkan oleh beberapa pekerja dengan panggung utama seluas 10 X 12 meter dan dua panggung sisanya berukuran 8 x 6 meter. Komedi putar, bianglala dan kolam bola juga akan melengkapi pesta rakyat Jakarta Ini.
“Pekan Raya Jakarta ini konsepnya ingin membuat pesta rakyat yang ingin dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat,” ujar Kepala Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta Mochamad Haris Pindratno.
“Persiapan in sudah sejak bulan lalu. Pendirian stand dilakukan sejak kemarin malam,” tambahnya.
Tidak perlu mengeluarkan sepeser uang pun untuk masuk ke PRJ alias gratis.
Haris mengatakan kegembiraan PRJ akan dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat Jakarta. Selain itu, harga makanan dan barang yang dijual di PRJ tidak jauh berbeda dengan harga yang dijual di tempat tempat lainnya.
Comments are closed.