Dukung Program Pemerintah, Toko Ria Busana Serap 50 Persen Tenaga Kerja Lokal

1937

IMG-20170609-WA0020

CILEGON – Toko pakaian anak-anak dan remaja Ria Busana yang beralamat di Jl. Raya Merak, Simpang Tiga, Kecamatan Purwakarta, Kelurahan Ramanuju Kota Cilegon mendapat dukungan besar dari masyarakat sekitar. Pasalnya keberadaan toko tersebut telah menyerap tenaga kerja lokal sebanyak 50 persen.

Keberadaan toko ini juga nendukung program Pemerintah Kota Cilegon yang saat ini sedang berupaya menciptakan iklim investasi yang kondusif dan menurunkan angka pengangguran di Cilegon.

Seperti yang dikatakan Walikota Cilegon Tb. Iman Ariyadi saat membuka Job Fair di Joglo Sari Kuring Indah, Kamis 18 Mei 2017 Lalu, bahwa pengangguran di Kota Cilegon menyentuh angka 11,63 persen. untuk itu, Pemkot Cilegon berupaya semaksimal mungkin mengatasi persoalan pengangguran di Kota Cilegon.

Dengan adanya Toko Ria Busana ini, sangat mendukung program pengentasan pengangguran di Kota Cilegon.

Ditanya kebenaran mengenai penyerapan tenaga kerja lokal, Lurah Ramanuju Amin Hidayat menuturkan, sekitar 50 persen, tenaga kerja lokal yang bekerja di toko Ria Busana. ” Kita sudah cek langsung, dari jumlah karyawan di toko Ria Busana ada 50 persen tenaga lokal Kota Cilegon yang dipekerjakan. mudah – mudahan komitmen ini di jaga oleh pengelola toko Ria Busana, ” Tutur Amin.

Hal Senada diungkapkan Rahmawati dan Saepudin warga RT 005, RW 002, bahwa managemen toko Ria Busana telah memenuhi aspirasi warga sekitar untuk menyerap tenaga kerja lokal. “warga di Kelurahan Ramanuju sudah merasakan manfaat keberadaan toko ria busana, Karena telah mempekerjakan tenaga kerja lokal,” ungkapnya.