Mantan Cleaning Service Bobol RSI Surabaya

1164

RSI SurabayaBayu Tola Topan (27) asal Jl. Wonocolo Gg. Benteng 2 Surabaya digelandang Tim anti bandit Satreskrim Polsek Wonokromo Surabaya

Pasalnya, mantan cleaning service (OB) Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari Surabaya tersebut melakukan pencurian di tempat yang pernah diterima kerja

Kapolsek Wonokromo Kompol Arisandi mengatakan, tersangka telah mencuri uang di Kantor RSI Jemursari dibantu rekannya yang bernama Yasin Roidin (24) asal Jemur Wonosari Gg.1 Surabaya, pada Selasa (28/3/2017) yang lalu.

“Uang sebesar Rp. 3.900.000 yang berada di dalam laci kantor raib diambil kedua tersangka”, ujar arisandi, Selasa (4/4/2017).

Lanjut Arisandi,tersangka ini pernah bekerja sebagai cleaning service di RSI tersebut selama enam tahun. Dan aksinya berhasil diketahui setelah Tim Anti Bandit Polsek Wonokromo menyelidiki rekaman CCTV yang berada di rumah sakit tersebut.

Modusnya tersangka membongkar jendela kaca dan mengambil kunci di dekat pintu kemudian masuk dengan menggunakan kunci dan langsung mengambil barang-barang berharga di dalam laci.

”Pelaku berhasil ditangkap 1 x 24 jam

setelah melakukan pencurian, keduanya ditangkap dirumah masing masing pelaku”,  ungkap Arisandi.

Dari tangan pelaku, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa sisa uang Rp.150 ribu, satu buah topi dan satu buah jaket.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya pelaku akan dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara.  (riz)