Waduhh… Mobil Dinas Dewan Tak Layak Jalan?

870

 

Jum’at, 24 April 2015

Bidikbanten.com- Lima tahun belum diganti, mobil dinas pimpinan dan alat kelengkapan dewan di DPRD Kota Cilegon sudah tidak laik jalan. Padahal, setiap tahunnya pemerintah Kota Cilegon terus menggarkan alokasi pemeliharaan mobil dinas untuk seluruh SKPD termasuk di lingkugan setwan. Kondisi mobil pun kini dikeluhkan, karena hingga saat ini mobil yang sudah tua, belum juga ada rencana penggantian dari pemerintah.

Ilustrasi: Google.com
Ilustrasi: Google.com

Ketua DPRD Kota Cilegon, Fakih Usman mengungkapkan, selain kondisinya sudah tidak layak lagi digunakan untuk kegiatan memafasilitasi kegiatan anggota dewan  jarak tempuh yang cukup jauh, juga kendaraan dinas sudah tidak nyaman untuk digunakan meski pemerintah sudah menggarkan biaya pemeliharaan mobil dinas pemerintah, namun hal ini tetap saja, karena mobil dinas semestinya diganti perlima tahun sekali. Namun, belum juga dilakukan ketidaklayakan mobil dinas dikeluhkan unsur pimpinan DPRD Kota Cilegon karena kerap menggangu kenyamanan dan kelancaran saat melaksanakan tugas khususnya untuk menempuh perjalanan jauh.

Fakih berharap, Sekretaris Daerah Kota Cilegon kembali mengevaluasi kebutuhan terhadap penggantian fasilitas kendaraan mobil dinas yang diperuntukan pimpinan dan alat kelengkapan dewan, sehingga nantinya tidak menggangu kelancaran saat melaksanakan tugas dilapangan.

Reportase: A. Fernando