Jelang penutupan tahun 2014, Camat Kibin melakukan evaluasi program RPJMD bersama ketua RT dan Ketua RW yang berada di desa kibin dengan di dampingi oleh Pjs. Kepala Desa Kibin.
Dalam sambutannya Pjs. Desa Kibin, Kemdani meminta kepada seluruh Ketua RT dan Ketua RW untuk lebih fokus lagi di tahun 2015 untuk menjalankan program RPJMDes yang bertujuan membangun kemajuan Desa Kibin ke arah yang lebih baik.
Sementara itu Camat Kibin Lukman Harun dalam sambutannya meminta kepada seluruh Ketua RT dan Ketua RW.untuk menjaga sarana dan prasarana yang bersih dan rapih serta menjaga kerukunan di lingkungan.
Lukman menghimbau kepada seluruh warga Kibin untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat, masih menurut Camat Kibin, Ketua RT dan Ketua RW adalah ujung tombak dari pemerintahan di desa dalam membangun desa yang maju dan berkembang sehingga terciptanya sarana dan prasarana yang bersih dan rapih.
“Mudah-mudahan di tahun 2015, insentif untuk Ketua RT dan RW bisa di naikan demi meningkatkan kinerja yang lebih baik demi membangun desa yang lebih baik” ujar salah seorang RT.
(Angga)