Berperan Jadi Wartawan Acha Septriasa Meliput Peristiwa Menegangkan

1042

achaSukses dengan film ’99 Cahaya di Langit Eropa’, kini Maxima Picture siap menggarap film ‘Bulan Terbelah di Langit Amerika’ (BTdLA). Film terbaru tersebut akan dibintangi Acha Septriasa.

“Di film ini aku jadi seorang wartawati, disana adegannya meliput kejadian peristiwa menegangkan pada tanggal 11 September 2001 di Amerika Serikat,” tutur Acha Septriasa saat ditemui di Djakarta Theater, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Acha mengaku bangga bisa berperan sebagai jurnalis yang meliput tragedi kemanusian tersebut. “Mudah-mudahan saya bisa berakting menjadi wartawan yang handal,” ungkapnya.

Film ini bukanlah sekuel dari film ’99 Cahaya Di Langit Eropa’ walaupun masih mengisahkan perjalanan Rangga dan Hanum.

Film ‘Bulan Terbelah di Langit Amerika’ ini menceritakan perjalanan Rangga dan Hanum selama di Amerika dengan latar belakang peristiwa 11 September 2001. “Novelnya tentang tragedi 11 September, seorang wartawan yang di sana menyaksikan kejadian itu,” kata Acha.

(Yuni)