Inilah Daftar 10 Pemain Terkaya di Piala Dunia 2014

800

Perhelatan Piala Dunia 2014 sudah dimulai sejak Jumat lalu. Di turnamen internasional paling bergengsi sejagat ini, para bintang top dunia saling beradu kebolehan untuk membawa negaranya menjadi yang terbaik.

Dan seiring semakin populernya permainan sepakbola, berimbas pada kesejahteraan para bintang top dunia. Selain mendapat gaji besar, para pemain top dunia juga laris menjadi bintang produk komersial.

Siapa sajakah para bintang top dunia yang berlaga di Piala Dunia 2014 di Brasil? Inggris paling banyak memiliki pemain dengan status terkaya. Tiga pemain mereka masuk dalam daftar 10 besar pesepakbola terkaya di Piala Dunia 2014.

Tiga pemain tersebut adalah Wayne Rooney yang menempati peringkat tiga dengan kekayaan mencapai $95 juta, yang setara dengan Rp 1,2 triliun. Dua lainnya adalah Frank Lampard di posisi tujuh dan Steven Gerrard di peringkat delapan.

Sementara urutan pertama dihuni oleh bintang Portugal, Cristiano Ronaldo yang memiliki kekayaan mencapau $230 juta atau setara Rp2,7 triliun. Ronaldo unggul $50 juta dari bintang Argentina Lionel Messi yang memiliki kekayaan $180.

Berikut ini daftar 10 pemain terkaya seperti dilansir Arabianbusiness:

1. Cristiano Ronaldo     (Portugal)         $230 juta
2. Lionel Messi             (Argentina)        $180 juta
3. Wayne Rooney        (Inggris)            $95 juta
4. Didier Drogba           (Pantai Gading) $90 juta
5. Samuel Eto’o           (Kamerun)        $75 juta
6. Yaya Toure              (Yaya Toure)     $70 juta
7. Frank Lampard        (Inggris)            $60 juta
8. Steven Gerrard        (Inggris)            $55 juta
9. Fernando Torres      (Spanyol)          $50 juta
10. Gianluigi Buffon      (Italia)               $50 juta

(Viva)