KPU & Panwaslu Apresiasi Polres Cilegon

855

binmas polriKetua KPU Cilegon Fathullah menyampaikan apresiasi kepada Kepolisian Resort Cilegon, karena telah mempersiapkan sebaik mungkin keamanan jelang pemilu hingga selesai pemilu. Hal itu diungkapan pada bidikbanten.com selepas acara asistensi terhadap petugas Polmas / Bhabinkamtibmas Polres Cilegon. Lebih lanjut Fathullah mengatakan pengamanan pemilu harus sejalan dengan semua instansi yang terkait agar pemilu berlangsung aman dan damai.

“Peran serta Bhabinkamtibmas sangat berperan besar dalam mengamankan pemilu, karena setiap Kelurahan sudah ada Bhabinkamtibmas,” tutur Fathullah. Ia juga mengatakan apabila Personil Bhabinkamtibmas menemukan praktek politik uang harap melaporkan pada Panwaslu.

ahrom panwasHal yang sama di sampaikan Ketua Panwaslu Kota Cilegon ahmad Achrom yang mengapresiasi Polres Cilegon atas keseriusan dalam menjaga keamanan jelang pemilu 2014. “melihat semangat anggota Bhabinkamtibmas dan semua anggota kepolisian Polres Cilegon dalam menjaga situasi keamanan jelang pemilu di Kota Cilegon, kita optimis kondusifitas dapat terjaga,” ungkap Achrom.

“Kita juga berterimakasih pada Kapolres, karena telah mengundang Panwaslu untuk memaparkan bagaimana cara kerja, dan mekanisme pelaporan kepada Panwaslu jika terjadi kecurangan yang dilihat oleh anggota Bhabinkamtibmas,” terang Achrom.

Kasat Binmas AKP Yani Srisuryani mengatakan, Anggota Bhabinkamtibmas Polres Cilegon di berikan asistensi oleh KPU dan Panwaslu agar memahami tahapan demi tahapan proses pemilihan umum. “manakala Masyarakat bertanya tentang tata cara pemilu, di harapkan Anggota Bhabinkamtibmas dapat memberikan penjelasan,” tuturnya pada bidikbanten.com selepas acara.

(Dodi Ansyah/BBO)